Mitragalaksi.com, Pontianak, Kalbar. Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat (Plh Sekda Prov Kalbar), Ir. Sukaliman, M.T., berharap proses belajar dan mengajar Dalam jaringan (Daring) yang dilaksanakan di masa pandemi ini hanya sebagai sebuah sarana proses menggunakan teknologi informasi bukan sebagai pengganti proses belajar konvensional/tatap muka.
“Saya harap, belajar daring tidak sebagai pengganti proses belajar konvensional,” harap Ir. Sukaliman, M.T., saat memberikan sambutan pada kegiatan Kompetisi “Video Merdeka Belajar GoodEdu” di Ruang Audio Visual Kantor Gubernur Kalimantan Barat, Jumat (27/8/2021).
Pemprov Kalbar juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada penyelenggara dalam hal ini GoodEdu yang terlihat sudah sekian lama juga punya komitmen didalam mengembangkan pendidikan di Indonesia, khususnya di Kalimantan Barat.
Baca Juga : Polsek Batang Tarang Menggelar Vaksinasi Massal di Kantor Polsek Batang Tarang.
Plh Sekda menjelaskan pemerintah dan seluruh unsur yang bergerak di dunia pendidikan mempunyai tujuan yang sama, yaitu menyiapkan dan memberikan arahan untuk membangun generasi muda menjadi insan yang mampu mengeksplorasi diri sesuai dengan potensi, bakat, serta keinginan, untuk membangun dan menata negara ini.
“Tujuan kita yaitu bersama-sama menyiapkan generasi penerus bangsa. Setiap individu memiliki karakter, kemampuan, potensi yang berbeda, hanya tinggal mengembangkannya. Pendidikan zaman sekarang sebaiknya diarahkan kepada hal-hal tersebut, sehingga dapat berperan optimal dalam menjalani kehidupan. Sangat penting bagi kita semua untuk memahami landasan pemikiran dalam membangun tata laksana pemberian pendidikan dan pengembangannya. Oleh karena itu, pendidikan merupakan hal yang sangat penting,” ungkap Sukaliman, M.T.
Sementara itu, Direktur Utama PT Kita Super Tim (GoodEdu), Firman Cahyadi, S.E., mengatakan tujuan diadakannya “Video Merdeka Belajar GoodEdu” yaitu pihaknya ingin bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dalam mendukung program merdeka belajar.
[ Reni ]
Sumber : Humas Pemprov Kalbar