Mitragalaksi.com, Sintang, Kalbar. Anggota polsek Ketungau Hilir Brigpol Saiful menghimbau sekaligus mensosialisasikan penanggulangan bencana banjir kepada warga masyarakat di desa Nanga Ketungau Kecamatan Ketungau Hilir. Kamis ( 07/10/2021 ).
Sosialisasi ini dilakukan guna mengantisipasi hal hal yang tidak di inginkan terjadi di wilayah hukum polsek Ketungau Hilir, mengingat curah hujan yang tinggi dan sekaligus sebagai upaya polri dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat.
Baca Juga : Polsek Tempunak Lakukan Patroli di Kawasan Pemukiman Penduduk Pesisir Pantai Kapuas.
“Selain menjaga kamtibmas kami dari polsek Ketungau Hilir juga meminta kepada masyarakat khususnya yang ada di bantaran sungai Nanga Ketungau untuk selalu waspada mengingat sekarang ini intensitas hujan yang cukup tinggi dan debit air yang terus meningkat”, tutur Brigpol Saiful.
Kapolsek Ketungau Hilir Iptu Supoyo juga menambahkan saat ini terjadi curah hujan yang cukup tinggi sehingga mengakibatkan debit air terus naik, “kami menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada dengan situasi sekarang ini”.
“Saya juga meminta ke pada masyarakat untuk tetap bersatu padu untuk gotong royong agar dapat membersihkan selokan selokan supaya tidak terjadi luapan air dan air pun dapat mengalir dengan lancar”,pungkas Iptu Supoyo.
[ Dny ]
Sumber : Humas Polres Sintang.