Mitragalaksi.com, Kubu Raya, Kalbar. Guna mencegah penyebaran cluster baru virus Covid-19, Polsek Sungai Ambawang melaksanakan kegiatan Vaksinasi Presisi, Rabu Pagi (22/09/21), Vaksinasi ini disasarkan kepada masyarakat sekitar Sungai Ambawang, Vaksinasi tersebut dilaksanakan langsung di Halaman Mako Polsek Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya.
Tampak hadir dalam gerai vaksin Kapolres Kubu Raya AKBP. Jerrold H.Y Kumuntoy, S.I.K didampingi Wakapolres Kubu Raya KOMPOL Sandhy W.G. Suawa, S.P., S.I.K dan Kasat Reskrim Polres Kubu Raya AKP Jatmoko, S.H yang tiba dilokasi pelaksanaan Vaksinasi Massal untuk melakukan pengececkan dan peninjauan.
Pelaksanaan Vaksinasi Massal yang dilaksanakan di Halaman Mako Polsek Sungai Ambawang, ditargetkan dengan sasaran 500 (lima ratus) orang peserta secara umum dengan minimal umur 12 tahun keatas untuk tahap I dan tahap II.
Kapolsek Sungai Ambawang IPTU Teuku Rivanda Saat di wawancarai Awak Media mitragalaksi.com mengatakan ; “Hari ini Polsek Sui Ambawang mengadakan vaksinasi kepada masyarakat dengan target lima ratus dosis , Alhamdulilah berjalan dengan lancar tentunya kami menghimbau kepada masyarakat kita tularkan semangat kita kepada saudara saudara kita di rumah yang belum vaksin untuk segera vaksin karena bagaimanapun vaksin yang terbaik buat kita untuk nemutus mata ratai penyebaran covid-19, sekali lagi saya himbau kepada masyarakat ayo kita vaksin silakan datangi gerai vaksin terdekat karena vaksin halal dan aman ucap”Teuku Rivanda,
Baca Juga : Polres Sekadau Gelar Syukuran Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-66.
“Target Sasaran kami adalah 500 orang, Jumlah yang mendaftar 461 orang, Jumlah Yang di vaksin 458 orang, Untuk Dosis Pertama yakni 401 orang, Dosis Kedua 57 orang, ” Jelas Rivanda.
Kapolsek juga menjelaskan bahwa ada beberapa orang yang belum bisa melakukan vaksinasi.
“Mereka belum dapat melakukan vaksinasi dikarenakan masih Proses Kemo, 6 bulan kambuh jantung, Belum waktu vaksin yang kedua, Jumlah Tenaga Medis 16 orang dari Biddokkes Polda Kalbar, Jenis Vaksin Sinovac, Jumlah Vaksin terpakai 229 vial,” Tutur Kapolsek.
Untuk hari Kamis tanggal 23 September 2021, akan kembali dilaksanakan vaksinasi massal Tahap II jenis Aztrazeneca di Halaman Polsek Sungai Ambawang dengan prioritas peserta vaksin tahap I yang juga sebelumnya dilaksanakan di Halaman Mako Polsek Sungai Ambawang pada tanggal 01 Juli 2021.
Selama kegiatan vaksinasi massal ini berlangsung wajib menggunakan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah, dan kegiatan berjalan dengan lancar aman dan terkendali.
[ Hamidi ]