Mitragalaksi.com, Sintang Kalbar. Usai melaksanakan apel pagi, Kapolres Sintang AKBP Tommy Ferdian, S.I.K., M.Sc (Eng) melakukan pengecekan langsung terhadap sarana dan prasarana yang dimiliki Polres Sintang, Senin (30/5).
Hal ini dilakukan untuk memastikan kondisi serta kesiapan sarana dan prasarana agar selalu dalam posisi siap pakai baik itu dalam menunjang pelaksanaan tugas personil sehari-hari ataupun menghadapi kejadian tak terduga yang bisa terjadi sewaktu-waktu.
Pengecekan yang dilakukan tersebut meliputi kendaraan bermotor roda dua dan empat serta beberapa diantaranya seperti perlengkapan penanganan unjuk rasa dan senpi.
Lebih lanjut dalam pengecekan ini AKBP Tommy Ferdian juga memberikan beberapa penekanan kepada personil terkait perawatan kendaraan ataupun perlengkapan dinas lainnya.
“Secara keseluruhan sarana dan prasarana yang kita miliki berada dalam kondisi baik tetapi ini tidak menutup kemungkinan ada beberapa yang memiliki kendala maka dari itu secepatnya diperbaiki sehingga kedepannya sarana dan prasarana yang kita miliki tidak menjadi faktor penghambat ketika terjadi kejadian tak terduga yang mengharuskan kita melakukan langkah cepat” Ucap Tommy.
[ Dny ]