Kontraktor CV. Mandiri Jaya Sejahtera, Diduga Melakukan Pekerjaan Rabat Beton Asal Jadi.

Kontraktor CV. Mandiri Jaya Sejahtera, Diduga Melakukan Pekerjaan Rabat Beton Asal Jadi.

Mitragalaksi.com, Kubu Raya, Kalbar. Proyek jalan betonase tersebut dikerjaka oleh Cv.mandiri jaya sejahtera yang terletak diwilayah gg.samilik parit sembin, Desa parit baru, kecamatan sungai raya Kabupaten Kubu Raya asal jadi.

Dalam hal ini Pemerintah kabupaten Kubu Raya melalui dinas pekerjaan umum dan penataan ruang perumahan rakyat,dan kawasan permukiman PU PUPR. Pada tahun 2021,telah merealisasikan dana anggaran yang cukup besar, untuk pembangunan Infrastruktur Jalan rabat beton, di lokasi yang terletak diwilayah jalan Gang Samilik Parit sembin, desa parit baru Kecamatan Sungai raya Kabupaten kubu raya.

Dalam pengerjaan Pembangunan infrastruktur Jalan Rabat beton tersebut Pelaksana Kerja Oleh :  CV. Mandiri Jaya Sejahtera. Nomor, Kontrak : 620/ 515/SPK/PPK/PUPRPPRKP-PERKIM/2021.
Dengan Nilai Anggaran sebesar : Rp 99. 300.000,00.APBD Kubu Raya. Waktu Pelaksanaan : enam puluh hari (60) kalender.

Berawal dari keluhan masyarakat setempat yang enggan untuk sebutkan namanya tersebut menjelaskan tentang pembagunan jalan tersebut kepada Awak Media, mendatangi Lokasi proyek pembangunan jalan rabat beton yang terletak diwilayah jalan Gang Samilik parit sembin, di desa parit baru.
Selasa(28/09/2021).

Baca Juga : Polresta Pontianak Kota, Melaksanakan Sosialisas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3

Keterangan Foto : Kondisi Jalan Yang Retak Diduga Pekerjaan Dikerjakan Asal Jadi.

Lajut lagi warga menjelaskan, bahwa ini seperti nya dikerjakan tidak sesuai standar material campuran dan terkesan Asal asalan. Bahkan proyek ini dalam pengerjaanya dengan mengunakan mobil Redy mick(mobil molen ), mana batu cornya masih nampak timbul kelihatan dipermukaan.

Ternyata dalam Pelaksanaan pekerjaan yang dilakukan CV. Mandiri Jaya Sejahtera. dilokasi tidak sesuai dengan harapan warga masyarakat setempat, ada beberapa masyarakat yang juga enggan disebutkan namanya tersebut merangkan kepada awak media bahwa pekerjaan jalan rabat beton di tempat mereka tersebut belum lama selesai pengerjaan nya kurang lebih sebulanan. Dan jalan rabat beton ini baru seumur jagung sedah banyak retak-retak, batu dan pasirnya sudah pada timbul-timbul kata warga, kepada Awak Media.

“Warga mengeluhkan sayang uang negara dihambur-burkan dengan pengerjaan proyek yang tidak maksimal dalam pengerjaan nya seperti ini, apalagi dana anggaran nya mengunakan kan dana APBD yang tidak sedikit. Inilah salah satu contohnya kan,” Ungkap Warga.

Pada saat yang sama, Awak media mencoba mengkonfirmasi dengan ketua Rt setempat yang bernama Heri Mukti, ia pun membenarkan bahwa pekerjaan proyek tersebut tidaklah maximal dan tidak sesuai dengan harapan warga, tutur nya. Dikarnakan ini masih tahap masa pemeliharaan saya berharap kepada pihak pemborong maupun pihak Istansi terkait dan konsultan sebagai pengawas proyek tersebut agar bisa segera untuk memperbaiki jalan ini atas kerusakan ini akan menjadi polemik di masyarakat sebagai pengguna jalan,” Ucap Mukti, kepada Awak Media.

[ S Delvin SH ]

error: Content is protected !!